Minggu, 24 Februari 2008

JONES TERLALU KUAT BUAT TRINIDAD


New York, BOLASportsLine, rtr Roy Jones Jr. berhasil mengalahkan Felix Trinidad dalam pertarungan non-gelar kelas berat ringan yang digelar di Madison Square Garden, New York, Sabtu (19/1), dengan angka mutlak. Kemenangan ini kian mempertebal keyakinan Jones dapat merebut sabuk juara dunia menengah super dari pinggang petinju asal Wales, Joe Calzaghe.Bertarung dengan berat ideal, Jones Jr. terlalu tangguh bagi Trinidad yang memaksakan diri naik ke kelas yang tidak pernah ia kuasai.Pada dua ronde awal, kedua petinju saling mengukur kekuatan lawan. Dominasi Jones Jr. mulai kentara sejak ronde ketiga. Gerak lincah yang diikuti pukulan-pukulan cepat Jones Jr. mulai sulit diantisipasi Trinidad yang lebih sering melontarkan pukulan ke arah badan Jones Jr.Di ronde ketujuh, Trinidad limbung dan mendapat hitungan dari wasit akibat pukulan keras Jones Jr. Tiga ronde kemudian, wasit kembali memberi hitungan kepada Trinidad setelah dua pukulan Jones Jr. mendarat mulus di kepala Trinidad. Sayang, Jones Jr. tidak menuntaskan pertandingan dengan kemenangan KO.Tiga hakim memberi nilai 17-109, 116-110, dan 116-110 untuk kemenangan Jones yang kini memiliki rekor 52 kali menang (38 menang KO) dan 4 kali kalah.Usai pertandingan, Jones Jr. kembali menegaskan niatnya untuk menjadi juara dunia kembali. Ia mengincar gelar juara menengah super yang kini dipegang Joe Calzaghe. Promotor Jones Jr., Don King, rencananya langsung terbang ke Wales untuk mengatur jadwal pertarungan.Namun, Jones Jr, yang pernah lima kali mengenakan mahkota juara dunia itu, harus bersabar. Pasalnya, Calzaghe, lebih dulu harus meladeni tantangan petinju veteran asal AS lainnya, Bernard Hopkins, bulan April mendatang.

Tidak ada komentar: